Wallpaper dinding untuk ruang tamu bisa mempercantik tampilan ruang tamu, bahkan tak jarang dengan pemilihan desain wallpaper yang tepat akan membuat ruang tamu terlihat elegan dan mewah. Ruang tamu yang terlihat retro, usang maupun pengap pun akan terasa menjadi lebih nyaman dengan kehadiran wallpaper. Wallpaper dinding benar-benar bisa merubah suasana di ruang tamu.
Memilih wallpaper untuk ruang tamu memang susah-susah gampang. Pemilihan yang kurang tepat justru malah bisa menjadikan tampilan ruang tamu menjadi norak dan bisa jadi terlihat "kampungan". Karena itu, sebelum memilih wallpaper ruang tamu, ada beberapa hal yang mesti anda pertimbangkan. Misalkan saja desain interior ruang tamu anda, perabotan dan aksesoris yang [sudah] ada di ruang tamu, dan tak ketinggalan motif karpet atau lantai yang menghiasi ruang tamu anda.
Tips Dalam Memilih Wallpaper Ruang Tamu
Bahan
Ada beragam pilihan bahan untuk wallpaper ruang tamu yang ada di pasaran. Harga menentukan kualitas, semakin mahal harga wallpaper biasanya kualitas bahannya pun semakin bagus dan pilihan warnanya semakin beragam. Ada yang berbahan kertas (paper), heavy duty paper, fiberglass, vinyl, textile, flock, foils, dan natural fibers. Pilihlah bahan yang paling sesuai dengan desain interior ruang tamu anda.
Wallpaper berbahan foils dan textile sangat sulit dibersihkan bila terkena noda. Saran terbaik untuk wallpaper ruang tamu adalah wallpaper berbahan vinyl, karena wallpaper jenis ini lebih mudah untuk dibersihkan, terutama jika anda mempunyai anak kecil atau binatang peliharaan.
Motif dan Warna
Jika anda menghendaki desain ruang tamu yang terlihat lebih modern, maka pilihlah wallpaper dengan dengan warna yang menonjol dan corak geometris atau memiliki motif yang agak besar.
Wallpaper dengan motif tanaman (pohon, ranting atau bunga) sangat umum digunakan pada ruang tamu yang minimalis. Atau anda juga bisa menggunakan motif garis tebal horisontal maupun vertikal dengan skema warna monokromatik dan akses metalik.
Wallpaper ruang tamu dengan motif besar hanya cocok untuk ruang tamu yang luas, dan akan terlihat sedikit "norak" bila dipasang pada ruang tamu yang sempit.
Untuk ruang tamu yang lebih sempit (minimalis), anda bisa memilih motif yang lebih rapat atau motif yang polos (tanpa motif) namun dengan warna yang elegan.
Bagaimana dengan pemilihan warna?
Jika ruang tamu anda tidak cukup mendapatkan cahaya matahari yang terang, pemilihan wallpaper dengan warna yang lebih cerah dan hangat merupakan pilihan yang tepat dan sebuah keharusan. Warna wallpaper yang cerah akan membuat suasana ruang tamu menjadi ikutan cerah.
Hal yang perlu diperhatikan dalam pemilihan warna untuk wallpaper ruang tamu adalah warna wallpaper harus cocok dengan warna perabotan/furniture di ruang tamu. Jika anda kesulitan menemukan warna yang cocok dengan furniture anda, maka gunakanlah warna-warna netral, seperti krem, coklat, dan silver.
Sebagian atau Keseluruhan
Pertimbangkan juga apakah anda akan menutupi seluruh dinding di ruang tamu atau hanya sebagian saja. Terkadang wallpaper hanya dimanfaatkan untuk pemanis ruangan saja, sehingga hanya sebagian dinding saja yang dihiasi/ditutupi oleh wallpaper.
Keuntungan Menggunakan Wallpaper untuk Ruang Tamu
Salah satu keuntungan menggunakan wallpaper untuk ruang tamu adalah dapat menutupi retakan-retakan tembok yang timbul karena kualitas bangunan yang jelek atau karena usia bangunan yang sudah tua. Tentunya pemasangan wallpaper jauh lebih mudah bila dibandingkan dengan menambah retakan dan melakukan pengecatan ulang.
Terkadang dari sisi ekonomis, wallpaper bisa jadi lebih murah dibandingkan dengan pengecatan (beberapa jenis wallpaper lebih murah daripada harga cat).
Keuntungan lain dalam menggunakan wallpaper untuk ruang tamu adalah mampu merubah 180 derajat suasana ruang tamu anda yang mungkin sebelumnya terlihat biasa saja, menjadi terlihat mewah dan elegan.
Untuk mencari motif dan corak wallpaper ruang tamu, anda bisa melihat koleksi wallpaper di bawah ini.
corak bunga |
corak bunga |
corak elegan |
corak minimalis |
corak minimalis |
corak minimalis |
corak elegan dan terang |
corak minimalis |
Semoga artikel tentang wallpaper ruang tamu ini menambah wawasan anda dan menginspirasi anda dalam mendesain ruang tamu anda.
No comments:
Post a Comment